logo-raywhite-offcanvas

27 May 2020

Agen Properti: Keuntungan dan Kelemahannya

Agen Properti: Keuntungan dan Kelemahannya

Pernahkah terlintas di pikiran Anda untuk menjual properti dan menjualnya sendiri tanpa bantuan agen properti? Apakah Anda berada di Kota Jakarta, Bandung, Surabaya dan Bali, dimana pembangunan perumahan sedang gencar sehingga Anda kesulitan menjual rumah? Mungkin Anda hanya terfokus pada besaran komisi yang akan ditagihkan di kemudian hari, atau merasa lebih mudah menjualnya sendiri dengan mem-posting properti di situs jual beli dan Anda dapat tangani sendiri. Hal tersebut sebenarnya wajar dan tidak ada yang salah dari pertimbangan diatas. Tapi, pernahkah Anda memikirkan betapa repotnya proses penjualan properti jika tanpa menggunakan property agent

Sebelum Anda melangkah lebih jauh, yuk simak keuntungan dan kekurangan menggunakan jasa agen properti berikut ini.

Keuntungan Menggunakan Jasa Agen Properti :

menjual-properti-menggunakan-agen-properti-mudah-dan-efisien

  • Harga Jual Rumah Sesuai Pasaran

Harga adalah salah satu elemen penting dalam menjual rumah. Seringkali harga yang kita ingin jual terlalu tinggi (overpriced) sehingga properti yang dijual tidak kunjung laku atau malah laku terlalu murah. Sehingga, pembeli properti yang akan mendapatkan keuntungan cukup banyak dari properti Anda. Dengan menggunakan jasa agen properti maka harga properti yang akan Anda jual sesuai dengan pasaran properti di daerah tersebut. Setiap agen properti tentunya sudah melakukan Competitive Market Analysis (CMA) sebelum melakukan pemasaran pada properti Anda.

Competitive Market Analysis (CMA) adalah sebuah proses dimana sebelum agen properti menawarkan properti anda kepada calon pembeli, agen properti wajib melakukan komparasi harga pada properti milik orang lain yang memiliki luas yang mirip dan berlokasi di sekitar properti anda.  Komparasi tersebut dilakukan kepada 2-5 properti milik orang lain yang juga ditawarkan kepada pembeli. Hal ini untuk melakukan appraisal akan nilai harga jual properti yang akan ditawarkan. Agen properti akan memastikan properti anda dijual sesuai dengan harga pasaran yang wajar sehingga tidak overpriced atau terlalu mahal, dan juga tidak underpriced atau terlalu murah.

  •  Kemungkinan Terjual Lebih Cepat

Setiap agen properti memiliki database calon pembeli potensial. Hal ini tentu menjadi suatu langkah yang efektif karena properti Anda akan ditawarkan kepada calon pembeli yang potensial sehingga tidak membuang waktu dan energi dalam menawarkan properti Anda. Selain itu agen properti biasanya juga akan memasarkan properti ke berbagai marketing channel baik offline maupun online sehingga tidak perlu khawatir properti Anda tidak laku (worry free).

  • Terima Beres (Praktis dan Efisien)

Saat Anda bekerjasama dengan agen properti dalam menjual properti Anda, maka setiap proses negosiasi dan showing unit sudah dilakukan oleh agen properti. Waktu Anda tidak terganggu dengan adanya beberapa telepon masuk untuk tanya jawab seputar properti yang dijual serta tidak perlu jauh-jauh ke lokasi untuk showing unit karena semuanya sudah di handle oleh agen properti kepercayaan Anda. Anda dapat menggunakan waktu luang Anda untuk berkumpul bersama keluarga atau hangout bersama teman untuk refreshing.

  • Jaminan Legalitas Transaksi Jual Beli Properti

Dalam transaksi jual beli properti terdapat beberapa persyaratan yang harus dipenuhi agar dapat dilakukan proses balik nama dari pemilik lama ke pemilik baru, diantaranya Sertifikat Hak Guna Bangunan (HGB) atau Sertifikat Hak Milik (SHM), Akta Jual Beli (AJB), Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB), bukti pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan (PBB). Jika belum melakukan AJB, pemilik wajib memberikan bukti Pengikatan Perjanjian Jual Beli (PPJB) disertai oleh Surat Keterangan Lunas dari developer serta bukti pelunasan biaya admin dll. 

Dengan menggunakan jasa agen properti terpercaya maka Anda tidak perlu khawatir, mengenai legalitas tersebut karena agen properti akan melakukan pengecekan keabsahan dokumen-dokumen tersebut untuk menjamin legalitasnya, sehingga membuat konsumen merasa aman dan nyaman untuk membeli properti idamannya.

Untuk mengetahui apa saja persyaratan jual beli rumah, cek artikel kami ini.

Jika Anda melihat beberapa keuntungan diatas, mungkin Anda akan berpikir bahwa segalanya akan lebih mudah jika bekerjasama dengan agen properti. Namun, kita tetap harus selektif dalam memilih agen properti. Cari tahu dulu track record agen properti dan real estate agent yang menaunginya melalui media sosial atau referensi dari rekan Anda. Hal ini untuk menghindarkan Anda dari hal-hal yang tidak diinginkan. 

Kelemahan Menggunakan Jasa Agen Properti :

kelemahan-menggunakan-jasa-agen-properti

  • Komisi

Melihat banyaknya keuntungan menggunakan jasa agen properti tentu sebanding dengan besaran komisi yang harus Anda bayarkan, setelah properti Anda terjual. Sebenarnya, tidak ada kerugian yang signifikan dalam hal ini karena waktu dan energi Anda digantikan oleh agen properti. Maka harus ada timbal balik positif dari setiap kemudahan yang Anda terima. Hanya saja besaran komisi sebesar 2-5% untuk setiap transaksi jual beli dan komisi sebesar 5-8% untuk transaksi sewa menyewa yang kerap memberatkan Anda terutama di saat Anda sedang Butuh Uang (BU). 

Di Ray White, setiap agen marketing dilatih dalam bernegosiasi. Dengan menggunakan jasa agen properti yang terampil dalam bernegosiasi, diharapkan properti anda bisa terjual dengan harga maksimal. Dengan nilai yang cukup tinggi tersebut, maka komisi yang Anda berikan seharusnya tidak menjadi masalah.

  • Kompetensi Agen Properti Berbeda-Beda

Anda harus selektif dalam memilih agen properti karena setiap agen properti memiliki spesialisasinya masing-masing. Ada yang spesialis di daerah tertentu atau spesialis pada jenis properti tertentu. Apabila properti yang akan Anda jual di luar dari spesialisasi agen properti tersebut, maka hal ini akan mempengaruhi performa penjualan properti Anda. 

Ray White memiliki 4.000 agen properti yang tersebar di 25 kota besar seperti Jakarta, Surabaya, Bandung, Bali, bahkan Kalimantan sebagai Calon Ibu Kota baru. Semua agen properti Ray White dilatih untuk profesional dalam pekerjaannya dan spesialis di bidangnya. Jadi Anda tidak perlu khawatir karena listing property primary lokal hingga luar negeri dan beragam listing property secondary lokal hanya ada di Ray White. Anda bahkan bisa membeli dan menjual rumah atau apartemen di luar negeri dari kantor cabang Ray White manapun di Indonesia.

  • Kesibukan Agen Properti 

Sebagai agen properti tentu tidak hanya memasarkan properti Anda saja. Setiap agen properti memiliki listing properti yang jumlahnya tidak sedikit, terkadang agen properti tidak fokus dalam menjual properti Anda. Lakukan follow up secara rutin pada agen properti Anda sehingga terbangun sebuah relasi yang baik, dan agen properti tersebut lebih fokus menjual properti Anda. 

Di Ray White kesibukan yang dikhawatirkan tidak akan terjadi. Mengapa? Karena seorang agen properti di Ray White memiliki spesialisasinya masing-masing. Maka, para agen properti kami hanya akan melakukan listing yang sesuai dengan keahliannya atau melakukan co-broke dengan agen properti lain di Ray White yang lebih ahli dibidangnya. Hal ini agar para agen properti lebih fokus dalam menangani klien-klien kami.

  • Fraud Risk

Memilih agen properti terpercaya memang tidak mudah. Banyak agen properti yang tidak profesional dan cenderung hanya menginginkan sesuatu dari Anda tanpa adanya keseriusan dalam menjual properti. Maka dari itu, Anda harus selektif dalam memilih agen properti. Pastikan agen properti tersebut berasal dari real estate agent yang jelas serta tercatat secara resmi sebagai anggota organisasi profesi yang keberadaannya diakui oleh pemerintah yakni Asosiasi Real Estate Broker Indonesia (AREBI).

Ray White adalah agen properti terbaik yang telah berdiri selama 23 tahun di Indonesia dan menjadi agen properti terpercaya nomor satu di Indonesia serta tercatat sebagai anggota AREBI. Ray White juga meraih penghargaan Top Brand Awards selama 9 tahun berturut-turut sejak tahun 2013 hingga tahun 2021. Ray White sangat berpengalaman dan profesional di bidang properti di Indonesia, maupun properti di luar negeri. Ray White memiliki 175 kantor agen properti yang tersebar di 25 kota besar di Indonesia. Selain itu, Ray White memiliki jaringan Internasional dan memiliki kantor di Australia, Singapura, India, bahkan Uni Emirat Arab. Maka dari itu, Anda tidak perlu khawatir akan credential Ray White sebagai agen properti kepercayaan Anda.

Jadi, apakah Anda masih ragu untuk menjadikan Ray White sebagai agen properti kepercayaan Anda? 

Ray White memberi bukti bukan janji. 


Hubungi kantor agen Ray White terdekat di kota Anda dengan klik di sini.

 

Sumber gambar: Unsplash.

Share