logo-raywhite-offcanvas

08 Apr 2021

Dekorasi Rumah : Pandemic Edition

Dekorasi Rumah : Pandemic Edition

Home sweet home, kalimat yang sudah tidak asing lagi bagi kita bukan, bila diterjemahkan ke bahasa Indonesia artinya adalah rumahku Istanaku, ya rumah adalah tempat kita bernaung, mendapatkan rasa aman, dan ketenangan.

Rumah merupakan kebutuhan pokok yang tidak bisa terlepas dari kehidupan manusia, termasuk dalam salah satu 3 kebutuhan utama yaitu sandang, pangan, dan papan. Tempat paling nyaman adalah rumah sendiri, makna rumah tidak hanya mengacu kepada bangunan atau bentuk material penyusunnya, melainkan nilai-nilai psikologis yang melekat di dalamnya.

Seorang ayah yang begitu penat bekerja, ketika pulang ke rumah disambut oleh istri dan anak entah mengapa seakan ada kekuatan magis yang membuat kepenatan itu hilang, menariknya tidak sampai disitu saja,seakan ada perasaan lega bisa kembali ke rumah untuk me-recharge kembali tenaga yang terkuras selama bekerja seharian, hal ini ternyata dirasakan oleh seluruh makhluk hidup tanpa terkecuali, selalu ada tempat untuk pulang, untuk beristirahat, bagi kita rumah adalah tempat yang memberikan rasa aman karena kita familiar dengan keadaannya dan mengenal baik lingkungan sekitarnya, itulah sebabnya ketika bertamu ke rumah orang lain terasa sangat canggung walaupun fasilitasnya jauh lebih lengkap dan kelihatan lebih nyaman, dewasa ini untuk mendapat hunian yang nyaman anda bisa menghubungi agen properti yang tentu saja akan menyediakan pilihan bagi rumah impian anda.

Rumah sendiri pada fungsinya adalah pemberi perlindungan kepada pemiliknya, perlindungan terhadap cuaca dan suhu maupun gangguan eksternal lainnya, bagi anak-anak yang tumbuh besar di rumah yang sama bertahun tahun lamanya, rumah merupakan bagian dari sejarah hidupnya yang penuh dengan kenangan -kenangan, ditambah lagi unsur -unsur pelengkap yaitu dekorasi di dalam rumah, seperti furniture, hiasan -hiasan, menambah atmosfer yang membantu kita relax dan jauh dari stress.

Berbicara tentang rumah tentu saja ada banyak hal menarik yang bisa kita kupas menjadi informasi - informasi yang inspiratif, dunia properti saat ini selalu menyajikan informasi yang beragam untuk menjadi ide segar bagi anda.

Fungsi Rumah Ketika Pandemi Menyerang

 

Pandemi Covid 19 yang saat ini mengguncang kesehatan dunia tidak berhenti sampai disitu saja, dampaknya juga memperlambat roda perekonomian semua negara, penularan yang cepat membuat orang -orang diharuskan untuk menjaga jarak, tidak melakukan kontak fisik, dan sebagainya. Lalu bagaimana dengan mereka yang bekerja dengan jumlah karyawan yang sangat banyak pada suatu perusahaan? tak pelak strategi baru pun dibentuk, keselamatan diri lah yang paling penting, namun roda ekonomi juga harus berjalan. 

Bila dilihat saat ini kebijakan yang populer dilakukan untuk mengusahakan pemutusan penyebaran covid ini adalah Work From Home (WFH), semua lapisan pegawai diharuskan bekerja dari rumah, tentu saja hal yang benar -benar tidak masuk akal, rumah yang harusnya jadi tempat peristirahatan dari penatnya pekerjaan, atau tempat santai sekarang “terkontaminasi” dengan dibawanya pekerjaan di rumah, hal ini tentu menjadi pro dan kontra tersendiri, namun tidak ada cara lain, lebih baik bekerja dari rumah daripada tidak bekerja sama sekali.

Work From Home saat ini belum bisa diprediksi kapan akan usai karena sampai saat ini situasi penyebaran dari virus covid masih belum menunjukkan tanda penurunan yang masif, sudah jelas keadaan seperti ini akan membuat hari - hari anda akan terasa monoton dan membosankan, rutinitas setiap harinya hanyalah bangun, dan bersiap untuk bekerja secara online.

Situasi ini tidaklah dapat dianggap remeh, seminggu pertama mungkin terkesan biasa saja, akan tetapi bila berbulan - bulan Work From Home juga dapat membuat tingkat stress bertambah dan membuat malah tidak produktif, bila diperhatikan lebih detail di masa sekarang ini kesehatan anda lah yang harus diutamakan, selain berbicara tentang kesehatan fisik, tentu saja keadaan sekarang ini menguras lebih banyak kesehatan mental anda.

 Anda bisa menjaga kesehatan fisik anda dengan berolahraga, makan - makanan bergizi, istirahat yang cukup, tetapi untuk kesehatan mental, anda bisa memulai dengan  memilah informasi yang anda terima, berita negatif yang simpang siur hanya akan membuat kekhawatiran yang berlebihan. 

Rumah dengan desain baru yang fresh juga dapat meningkatkan rasa tenang, serta selalu mencari sumber yang dapat membuat anda tertawa, nah untuk kali ini kita akan fokus bagaimana membantu anda berkreasi dengan rumah anda di saat pandemi, karena sebelum pandemi, anda mungkin tidak terlalu mempermasalahkan keadaan rumah anda, toh sebagian besar aktifitas anda kebanyakan di luar rumah.

Namun karena situasi yang sekarang berubah anda juga tidak boleh mengabaikan hal-hal yang membantu produktifitas anda dari rumah. untuk itu anda bisa menerapkan ide - ide berikut di rumah anda agar bekerja dari rumah pun menjadi produktif dan menyenangkan.

Membuat Rumah Menjadi Menyenangkan 

 

  • Bersih - Bersih

Hal yang paling mendasar ini sangatlah vital, anda tentu tidak bisa bekerja dengan baik jika di hadapan anda banyak barang-barang berserakan begitu saja, tumpukan kain yang belum dicuci misalnya, atau lebih parahnya lagi sampah - sampah yang belum dibuang. Mulailah memilah barang - barang yang tidak diperlukan lagi untuk dibuang, karena minimalism adalah style populer saat ini,minimnya barang - barang yang menumpuk akan membuat suasana lega dan sejuk, hal ini akan menuntun anda kepada inspirasi yang lebih baik. 

Saat pandemi ini tentu saja protokol kesehatan akan lebih diperhatikan lagi, pastikan rumah anda memiliki ventilasi yang cukup, serta fasilitas untuk mencuci tangan yang dapat dijangkau, anda sendiri yang menentukan jika tamu boleh berkunjung atau tidak, bisa dikatakan selama pandemi belum berakhir akan lebih dimaklumi jika anda tidak menerima orang bertamu untuk sementara waktu.

  • Menata Ulang Cat Ruangan

Warna baru ruangan rumah memberikan kesan fresh bagi anda, selama ini rumah hanya jadi tempat beristirahat dan tidur, kini anda harus menghabiskan waktu lebih lama di dalam rumah, tentu saja warna - warna kusam di sudut rumah akan sangat mengganggu anda. 

Alternatif lain selain daripada mengecat ulang adalah dengan mengganti wallpaper, disarankan pilihlah warna yang match dengan perabotan lainnya, namun tidak menutup kemungkinan anda bisa belajar taste baru.

Tujuannya adalah membantu anda untuk membuat atmosfer baru, sepele memang tetapi kesan baru yang muncul akan membantu anda tidak malas -malasan karena terbawa dengan suasana yang lama.

  • Mencoba Gaya Dekorasi Baru

Dekorasi rumah juga berperan sebagai identitas yang memperlihatkan taste anda, orang -orang yang bertamu di rumah anda pun dapat mengenali selera anda dengan baik, yang terjadi di dalam rumah, selain menambah keindahan estetika, sebuah rumah dengan dekorasi yang indah tentunya akan memiliki nilai jual yang tinggi, memiliki desain dekorasi yang unik akan meninggalkan kesan tersendiri bagi tamu -tamu anda, di zaman sekarang ini desain yang instagramable sepertinya sudah merupakan syarat wajib bagi mereka yang ingin mempromosikan rumahnya. 

Pemilihan dekorasi yang dirasa cocok juga akan menambah semakin hidupnya suasana di dalam rumah anda.

5 Desain Populer saat ini :

 

  • Modern Farmhouse

 

Desain yang cukup populer tahun 2010-2020 ini mengambil konsep seperti rumah pedesaan, menghasilkan suasana yang tenang, hangat dan bersahabat, pemilihan warnanya pun seperti coklat, krem, putih, merah bata, orange, kuning muda, biru tua memperkuat kesan relaksasi yang nyaman.

 

  • Mid-century Modern

 

Gaya ini berpedoman pada gaya tahun 1945 hingga 1980 an, dengan desain sederhana yang biasanya bersinergi dengan alam. Elemen kayu dan warna kayu yang digunakan sangatlah kental dalam gaya dekorasi ini, warna yang digunakan pun natural seperti warna kayu yang hangat, hijau olive, orange, mustard. Konsep ini sangat cocok digunakan jika anda ingin mendesain kamar tidur, dengan menggunakan pola grafis, warna dinding putih, dan dekorasi klasik akan menambah nuansa abad pertengahan yang modern di rumah anda.

 

  • Eklektik dan boho

 

Berbicara mengenai desain ini, sepertinya dibutuhkan taste yang kuat karena tidak ada ciri khas baku pada desain ini, bisa dikatakan ini adalah gaya mix and match dari beberapa gaya dekorasi, dan dalam perencanaanya pun dibutuhkan referensi yang banyak dari para desain interior, tentu saja dengan memperhatikan budget anda.

 

  • Industrial

 

Bentuk dari pabrik-pabrik tua di perkotaan pun menjadi inspirasi desain ini, cirinya adalah dengan memanfaatkan barang - barang seperti, batu bata yang terekspos, bahan bahan kayu yang setengah jadi, potongan drum bekas sebagai tempat duduk dan sebagainya, desain ini bisa menjadi alternatif lain bagi anda yang saat ini rumahnya dalam keadaan under construction, selain dapat menghemat biaya kesan historis yang dibawa oleh desain ini menambah keunikannya tersendiri

 

  • Serba Putih

 

Warna serba putih memberikan nuansa yang kental akan kebersihan pada dekorasi ini, warna putih dinilai netral dan banyak diminati sejak tahun 2010- an, memang tampilan putih sepenuhnya ini akan terlihat membosankan, akan tetapi permainan tekstur yang akan berperan untuk membuatnya memikat.

  • Buatlah sebuah ruang khusus bekerja

worl-from-hom-workplace-house-decoration

Sama seperti di kantor, kita tentu mempunyai ruangan tersendiri yang membantu kita fokus akan pekerjaan, nah di rumah pun anda bisa membuatnya, bila tidak mempunyai ruangan lagi setidaknya buatlah sebuah sudut khusus di rumah sebagai “workplace” anda, yang tentunya anda dapat meletakkan elemen - elemen lain yang bisa menambah semangat anda, segala elemen yang dapat ditangkap oleh indera anda akan menjadi stimulus yang baik untuk kinerja pikiran anda.

 

  • Belilah Meja dan Kursi yang khusus untuk anda bekerja

 

Pilihan - pilihan bentuk dan ukuran dapat anda temukan di berbagai toko furniture, tetapi tentu saja dengan menyesuaikan dengan budget anda, pilihlah warna terang sebagai warna meja anda yang bisa membantu mencerahkan pikiran anda.

Kursi yang nyaman adalah kursi yang bisa dipakai bersandar ketika lelah namun kokoh, pilihlah jenis busa yang dapat membuat anda tetap nyaman walaupun duduk selama berjam-jam.

 

  • Tempelkan Quote atau Kata Mutiara di Dinding Meja kerja

 

Quote atau kutipan kata kata yang memotivasi juga cukup ampuh loh untuk menjadi self reminder saat kehilangan fokus, bisa dikatakan sangat wajar untuk kehilangan fokus ketika lelah menghabiskan waktu di depan komputer, karena pekerjaan dari rumah kebanyakan juga melakukan komunikasi dengan rekan kerja, ataupun mengikuti webinar - webinar.

 

  • Tata Ulang Barang Barang di Atas Meja

 

Bagi pekerjaan yang mengerjakan hal lebih banyak di depan komputer mungkin tidak akan terganggu dengan alat tulis yang berantakan, namun jika anda ingin membuat suasana pekerjaan menjadi lebih menyenangkan tentu tidak hanya menata alat tulis yang berada di atas meja, anda bisa meletakkan tanaman hias kecil, atau akuarium mini, dengan warna warna yang membantu menyejukkan mata anda setelah lama di depan komputer, warna hijau dari tanaman membantu menenangkan syaraf-syaraf yang tegang, ikan yang berwarna warni pun dapat membantu mata anda untuk santai kembali.

Meletakkan lampu meja juga dapat membantu untuk memberikan kesan hangat, atau bagi anda yang menyukai figur-figur tidak ada salahnya anda meletakkannya di meja kerja anda, sebagai relief dan recharge energi anda untuk bekerja.

 

  • Dekorasi dinding anda

 

Dinding yang bercorak memang lebih menarik daripada dinding polos, anda bisa menempelkan poster atau gambar - gambar yang menambah semangat anda, seperti misalnya pemandangan indah sebuah tempat yang anda ingin pergi berlibur, mobil impian anda, atau mungkin gambar dari orang terkasih anda, namun perlu diperhatikan, bahwa Work From Home ini sering melibatkan video conference, pertimbangkanlah latar belakang dinding apa yang ingin anda tunjukkan kepada rekan anda.

Bisa juga dengan meletakkan board plan, anda bisa meletakkan rencana pekerjaan, sehingga mudah untuk melakukan follow up.

 

  • Segarkan Suasana Dengan Aroma

 

Aroma sekitar tempat kerja anda berpengaruh besar dengan mood anda, bahkan suasana hati, bau -bau yang tidak sedap tentu akan mempengaruhi anda bukan, selain itu bau yang tidak relevan juga akan membuat anda susah konsentrasi. Pakailah pewangi ruangan yang segar dan tidak terlalu tajam, yang tercium tidak terlalu kentara namun ada, contohnya aroma kopi jika anda menyukai kopi, dan lain sebagainya.

  • Bagi anda yang berkeluarga, Buatlah Spot khusus anak bermain

ruang-bermain-anak-playroom-education-stay-at-home

Kebijakan work from home memang memiliki tantangannya tersendiri, selain daripada beradaptasi dengan memperlakukan rumah selayaknya kantor, bagi mereka yang belum berkeluarga poin-poin di atas mungkin sudah cukup memberikan gambaran untuk tempat bekerja di rumah, namun tentu bagi anda yang berkeluarga dan memiliki anak, intervensi buah hati anda saat anda melakukan rapat online misalnya akan membuat mood jadi berantakan. 

Untuk menjawab permasalah ini, anda bisa memulai dengan memberikan spot khusus untuk anak anda, spot yang membuat dia bisa bermain dan belajar sekaligus, seperti playground mini, tentunya dalam pengawasan anda.

Buatlah gambar - gambar yang menarik untuk merangsang imajinasinya, atau untuk membantu dia melihat cita -citanya,

 Pastikan dia bisa berada di sana dengan aman dan bermain dengan gembira, suasana seperti bisa menjadi inspirasi bagi orang tua yang masih memiliki anak usia balita atau taman kanak kanak.

Elemen -elemen di atas diharapkan dapat membantu anda menemukan inspirasi yang bisa anda kembangkan untuk tetap fokus dan produktif saat bekerja dari rumah, akan tetapi perlu diperhatikan bahwa memahami keseimbangan serta proporsi yang baik akan menambah rasa puas bagi diri anda.

Dengan menyesuaikan diri dengan keadaan saat ini, anda tentu akan membutuhkan ketenangan batin, hal ini begitu penting sehingga produktifitas anda tidak terganggu karena situasi rumah anda membuat anda tidak bersemangat.

Dekorasi rumah anda saat pandemi merupakan salah satu cara untuk membantu anda lepas dari tekanan situasi saat ini, menjadi manusia yang hebat adalah mereka yang dapat learn, adapt, overcome. Anda bisa memulai dekorasi rumah anda sendiri atau juga anda dapat mencari bantuan kepada ahlinya, oleh karena itu Ray White selalu hadir menjawab setiap kebutuhan properti anda, Ray White peduli ada banyak hal yang berubah di saat pandemi ini, sebab itu Ray White akan menjadi sumber solusi bagi anda apapun kebutuhan anda di bidang properti, dimulai dari menata rumah anda serta ide - ide segar, hingga informasi hunian dan properti yang baru jika anda sedang mencarinya.

Ray White, adalah agen properti terbaik, yang memiliki jaringan luas, tersebar di 25 kota besar dengan 175 kantor. Menerima predikat dari Top Brand Awards 8 tahun berturut-turut menjadi bukti betapa Ray White terus akan memberikan pelayanan terbaik kepada anda, raihlah rumah impian anda sekarang.

Ray White, Inspiration for Your Property!

Source : Ray White, Kompas, IDN times, eticon, quora

Share