logo-raywhite-offcanvas

30 Mar 2021

Rumah Baru di Tengah Pandemi

Rumah Baru di Tengah Pandemi

Setiap makhluk hidup membutuhkan tempat tinggal, dimulai dari burung-burung di udara memerlukan sarang untuk berlindung, tinggal dan berkembang biak, hingga singa di sabana Afrika  pun memerlukan hal yang sama meski berbeda bentuk dan lokasi, tentu saja tidak diragukan lagi bahwa manusia sebagai makhluk tertinggi membutuhkan rumah untuk tinggal.

Dalam pengertiannya, ditinjau dari sisi psikologi rumah diartikan selain sebagai tempat tinggal, juga merupakan tempat orang –orang hidup bercengkrama dengan anggota keluarga, tempat beristirahat, tempat dimana kita merasa aman, memiliki waktu-waktu sendiri, menjadi tempat untuk recharge kembali energy dari kepenatan aktifitas-aktifitas. Dari sisi fisik tentu rumah adalah bangunan yang memiliki bentuk desain yang beragam, memiliki fungsi melindungi penghuni dari gangguan luar, bisa berupa cuaca ataupun gangguan dari manusia lain.  Tentu saja masa sekarang ini jika anda membutuhkan rumah baru maka anda akan menghubungi agen properti.

Fungsi Utama Rumah Adalah Sebagai Berikut

  • Rumah sebagai penunjang rasa aman

rumah yang dalam artian menjadi jaminan bagi penghuni dalam memberikan keamanan berupa kepemilikan bangunan rumah dan lahan (the form of tenure), tentu saja dengan memiliki legalitas atas tanah dan rumah yang ditempati membuat pemilik akan jauh dari rasa was-was akan terjadinya penyerobotan lahan dan bisa hidup dan tinggal dalam jangka waktu yang sangat lama hingga beberapa generasi.

  • Sebagai penunjang kesempatan (opportunity)

 rumah menjadi sarana bagi pemiliknya sebagai kesempatan untuk mengembangkan kehidupan sosial budaya dan ekonomi, dalam contohnya adalah orang-orang yang menggunakan rumahnya sebagai pusat produksi penjualan sebuah produk atau sebagai pusat jasa seperti yang banyak kita lihat orang-orang yang memiliki rumah dekat dengan pinggir jalan membuka jasa tambal ban misalnya, atau badan usaha lain, akan tetapi sebelum melakukan hal ini sebaiknya diperhatikan dulu persyaratan atau undang-undang yang berlaku tentang rumah yang dijadikan tempat usaha, karena dalam pendiriannya tentu saja sebuah rumah memiliki peraturan tertentu sesuai dengan ketetapan developer nya. Contoh lainnya adalah dengan memiliki rumah di Jakarta tentu saja mencari kesempatan bekerja di Jakarta akan lebih mudah bagi beberapa orang dalam segi transportasi dan lain sebagainya.

  • Penunjang Identitas Keluarga

Sebagai tempat tinggal rumah juga dapat dimaksudkan untuk memperlihatkan identitas serta status pemiliknya, peranan rumah sebagai simbol di area ini sangatlah kuat.

jenis-rumah-tempat-tinggal-apartemen-cluster-ruko-rukan-rusun

 

Jenis - Jenis Rumah Tempat Tinggal

Dewasa ini dalam perkembangan jaman, rumah sebagai tempat tinggal pun berkembang menjadi beberapa jenis dan bentuk, di Indonesia sendiri pada khususnya anda harus mengenal bentuk dan jenis jenis rumah tinggal saat ini, beberapa jenis rumah tinggal tersebut adalah:

  • Rumah Tapak

Rumah tapak adalah bangunan rumah paling umum dikenal, yaitu rumah yang dalam pembangunannya tunggal, atau terpisah dengan bangunan lainnya, masih dapat ditemui di daerah-daerah dan dalam pembangunannya masih cenderung mudah dan tidak terlalu mahal, namun di kota-kota besar jenis rumah ini sangat jarang ditemukan dalam bentuk baru atau bahkan jika membeli yang sudah jadi pun sangatlah mahal, dikarenakan harga tanah yang semakin mahal.

  • Cluster

Meski terlihat mirip dengan Town House, perumahan cluster memilik perbedaan yang cukup banyak dengan Town House, cluster adalah komplek yang dibagi bagi dalam beberapa kawasan, biasanya dalam satu cluster terdapat beberapa rumah dengan tipe yang sama, ciri pembeda yang lainnya adalah cluster memiliki jumlah unit yang lebih banyak dibandingkan Town House, dengan harga yang lebih murah, namun fasilitas tidak lebih lengkap dari Town house.

  • Town House

Jika anda pernah mengunjungi sebuah komplek perumahan dengan bentuk luar yang sama bahkan bentuk dan desain interiornya pun sama antara rumah yang satu dengan rumah yang lain, rumah ini termasuk dalam sebutan Town House, dan fasilitas umum di dalamnya disediakan pengembang untuk digunakan bersama oleh warga yang tinggal di dalamnya.

  • Rumah Tunggal (Detached)

Rumah tunggal memiliki kemiripan dengan rumah tapak, akan tetapi memiliki perbedaan dalam fungsi sehari hari nya, jika rumah tapak dihuni sebagai tempat tinggal dan aktifitas sehari hari, rumah tunggal dimanfaatkan sebagai rumah peristirahatan sejenak biasanya digunakan saat liburan serta memiliki nuanasa alam yang kuat seperti pegunungan atau pantai, sebagai contohnya cottage, mansion, bungalow atau vila.

  • Rumah Kopel

Rumah kopel terlihat sangat mirip satu dengan lainnya, kelihatan seperti sebuah rumah yang dibagi dua, meskipun begitu rumah ini diisi oleh dua keluarga yang berbeda.

  • Apartemen

Apartemen merupakan hunian yang cukup populer di tengah kota, dibangun sebagai blok bangunan bertingkat yang di dalamnya memiliki beberapa ruangan, tipe unit nya pun bisa anda pilih sesuai dengan kebutuhan, bisa berupa tipe one bed room, two bed room, tipe studio, dan tipe condominium. Umumnya, apartemen dilengkapi oleh fasilitas olahraga, arena bermain, perbelanjaan dan sebagainya.

  • Kondotel atau Kondominium Hotel

Dalam bentuknya memiliki kemiripan dengan apartemen, namun hal yang membedakannya adalah dalam pelayanan yan mirip dengan pelayanan hotel.

Pemilik Kondotel ini bisa menyewakan Kondotel miliknya layaknya hotel bila tidak sedang digunakan, hunian seperti ini populer di Amerika namun sudah mulai ada di beberapa kota besar di Indonesia.

  • Rumah Susun

Secara bentukannya apartemen masuk dalam kategori rumah susun, namun rumah susun kali ini adalah bentuk sederhana dari apartemen, ditujukan  untuk masyarakat menengah ke bawah untuk menemukan hunian ditengah kota.

  • Rumah Kantor

Rumah kantor difungsikan sebagai rumah dan Kantor, namun memiliki perbedaan dengan rumah toko atau ruko. Rukan ini dihuni oleh pegawai kantor, bukan pemiliknya.

  • Rumah Toko

Sesuai namanya, rumah toko berfungsi sebagai hunian sekaligus tempat usaha, biasanya dibangun bertingkat, dengan hunian di atasnya dan tempat usaha di bawahnya.

  • Indekos

Indekos atau dalam kata lainnya adalah kosan, digunakan sebagai rumah tinggal oleh orang yang berbeda kota atau kota lain. Indekos sebagai tempat tinggal alternatif selama melakukan aktifitas di kota tertentu, biasanya banyak digunakan oleh pelajar atau pekerja yang masih single atau belum menikah, lokasi yang dipilih pun kebanyakan strategis, dekat dengan tempat bekerja atau tempat kuliah. Kebanyakan indekos pun bersifat sewa, karena kebanyakan dibangun satu bangunan dengan pemilik. indekos juga memiliki fasilitas yang dapat digunakan bersama-sama dengan penghuni lain.

  • Kontrakan

Kontrakan memiliki pengertian yang hampir mirip dengan indekos hanya saja sifatnya lebih privat kerena penyewa akan menyewa unit rumah yang terpisah dengan pemiliknya. Biaya penyewaannya pun beragam pembayarannya,bisa bulanan maupun tahunan.

  • Hunian Transit Oriented Development

Disebut sebagai konsep hunian masa kini, hunian Transit Oriented Development (TOD), merupakan hunian yang dibangun tidak jauh dari jalur transportasi umum contohnya LRT, MRT atau commuter line, akses transportasi yang membuat mobilitas para pemilik hunian ini akan lebih mudah, itulah sebabnya hunian ini menarik bagi masyarakat kelas menengah yang sekarang ini dalam pengembangannya kebanyakan dilakukan di kota-kota penunjang ibukota yang tentu saja harganya jauh lebih murah daripada harga di pusat kota.

Seringkali dengan banyaknya jenis-jenis rumah saat ini menimbulkan kebingungan bagi anda oleh sebab itu perlu mengenali jenis-jenis dan fungsinya serta untuk menemukan rumah yang sesuai dengan kebutuhan anda, lebih anda bisa membaca artikel tentang tips membeli rumah dari kami.

Dampak Pandemi Terhadap Sektor Property Menurut John Riady CEO Lippo Karawaci

 

Ketika awal pandemi Covid 19 masuk di Indonesia, tidak ada sektor manapun yang bersiap akan hal ini, semua terkena imbas nya, perekonomian menjadi menurun, ada banyak bad news terjadi di kalangan masyarakat,pemberhentian tenaga kerja terjadi dimana-mana, sekolah dan perguruan tinggi diliburkan, situasi menjadi kacau balau, kebijakan –kebijakan baru bermunculan, terjadi pembatasan sosial berskala besar PSBB di beberapa kota-kota di Indonesia, hal ini merupakan tantang terbaru bagi setiap individu tidak hanya di Indonesia tetapi juga seluruh dunia pada awal tahun 2020.

Dunia properti pada khususnya terkena imbas yang hebat, terjadi penurunan akan permintaan hunian, tidak hanya itu harga hunian pun menurun pada pertengahan tahun 2020. Pesimisme akan penjualan dunia properti meningkat seiring dengan pandemi yang tak terkontrol.

Namun perlahan-lahan  sekarang ini sebuah perubahan terjadi, tentu saja perubahan yang menuju hal yang lebih  baik, walaupun di tengah pandemi yang menguras tenaga dan pikiran, orang-orang dituntut untuk beradaptasi, kita memang harus terus bergerak maju dan bertahan, memang ada kelebihan dan kekurangannya apalagi  pandemi yang  cukup untuk menebar teror  pikiran –pikaran negatif, menyalahkan pihak-pihak tertentu bahkan kekuatiran akan masa depan.

Tetapi ada hal menarik dari Darwin’s Origin of Species yang menyatakan, “Bukan spesies yang terkuat, maupun yang paling pintar yang akan bertahan, tetapi spesies yang mampu beradaptasi”, hal ini tentunya memicu konsep dalam pikiran bahwa kehidupan itu dinamis, akan selalu ada perubahan-perubahan yang terjadi, pada akhirnya mereka yang beradaptasi lah yang akan bertahan.

Pandemi ini bukanlah akhir dari segalanya, belajar dari sejarah yang terjadi pada masa lalu tahun 1918 sebuah pandemi yang mengerikan terjadi di abad itu yang mengakibatkan 5% dari populasi  dunia terkena imbasnya, korban jiwa yang mencapai lima puluh juta jiwa total, sebuah bencana yang mengerikan. Namun yang terjadi setelahnya 18 bulan kemudian terjadi sebuah prediksi yang menyatakan akan ada pertumbuhan ekonomi 20-30 tahun mendatang, dan ternyata benar saja lonjakan ekonomi terjadi semakin lebih baik 30 – 40 tahun setelah pandemi itu. Namun krisis ekonomi terjadi lagi kedua kalinya, kejadian great financial crisis yang terjadi 12 tahun terakhir pada 2008 mengobrak-abrik pasar modal, dimulai dari Amerika hingga Indonesia terkena dampak hebatnya, namun melihat tahun sekarang  setelah krisis tersebut ada lonjakan ekonomi yang besar sebelum pandemi Covid 19 Terjadi.

graphic-spanish-flu-stock-webinar-ray-white-john-riady

 

Kedua situasi di atas merupakan salah satu keajaiban tersendiri dalam peradaban manusia di sektor ekonomi lebih khususnya,  akan selalu ada masa- masa krisis namun mereka yang bekerja keras dan bertekun yang akan berhasil membuat perubahan.

Lalu bagaimana dengan dunia properti di tahun 2021 ini dan tahun –tahun depan? Ternyata trend penjualan properti terlebih rumah hunian tidak terlalu menurun, di daerah-daerah penunjang seperti Depok, Bekasi, Cikarang, Tangerang, tetap menunjukkan kestabilan nya.

Pandemi yang mengharuskan terjadi perubahan dari cara hidup dan beraktifitas semua lapisan masyarakat tidak menutup kemungkinan terjadi perubahan dalam tata kelola properti, dalam hal ini lebih khususnya pada perumahan, para pekerja di beberapa perusahaan diwajibkan bekerja dari rumah, anak- anak yang bersekolah atau kuliah pun sistemnya menjadi online, dan dalam perkembangan lebih lanjut akan kita bahas lebih dalam perubahan apa saja yang dapat terjadi pada dampak COVID 19 pada dunia properti lebih khususnya unit rumah.

 

Analisa Pasca Pandemi Terhadap Sektor Perumahan

Menurut Johan Boyke CEO Ray White Indonesia, sektor perumahan pun mengalami perubahan yang signifikan yang mendorong orang-orang memerlukan hunian baru.

  • Perubahan Upsizing

Sebelum pandemi covid menyerang, generation X (pada saat ini berada di usia 41-56 tahun) yang memiliki anak-anak yang masih bersekolah atau kuliah bahkan sudah bekerja, mendapati mereka melakukan downsize terlalu banyak, ditambah lagi dengan perubahan sistem saat ini karena covid, anak anak diharuskan belajar dari rumah menggunakan sistem daring, begitu juga pekerja- pekerja yang melakukan work from home (WFH), tentu saja awalnya mereka merasa baik-baik saja, akan tetapi setelah 6 minggu mereka akan merasa rumah mereka terasa sempit dan memerlukan upsizing, sudah pasti akan mencari hunian baru.

  • Multigenerational Living

Multigenerational Living bisa diartikan dalam istilah lain yaitu tinggal dengan berbagai generasi, dalam satu rumah ditinggali dengan ayah ibu, anak – anak, serta bersama-sama dengan kakek nenek atau orangtua dari ayah dan ibu. Merupakan trend baru di new normal, akibat pandemi banyak orang-orang yang mengajak orang tua mereka tinggal bersama-sama dan juga anak-anak yang tadinya kuliah di luar kota akan kembali ke rumah, sehingga dalam satu rumah ada 3 generasi yang tinggal.

  • Perubahan Layout

Perubahan yang signifikan di cara kita hidup tentu akan direfleksikan melalui elemen desain, sekarang banyak kelas atau pekerjaan yang dilakukan secara virtual meeting dan kedepannya hal ini bisa bersifat permanen, lebih banyak keluarga memilih untuk melakukan home schooling, dimana orang tua juga berperan aktif terlibat  dalam pendidikan anak-anaknya.

Work from office sendiri mendorong orang-orang untuk mencari rumah yang memiliki fitur multiple home offices, dimana rumah memiliki ruangan khusus yang dipakai untuk bekerja, pasangan suami istri yang tadinya bekerja masing-masing di kantor, sekarang diharuskan bekerja di rumah dan tentu saja membutuhkan ruangan khusus untuk bekerja.

Perusahaan mulai mengizinkan karyawannya bekerja dari rumah, dan dengan fenomena ini, orang-orang akan mulai memilih tempat tinggal baru, karena bisa bekerja melalui metode online, mereka akan memilih tinggal di pinggiran kota daripada di pusat kota yang mahal, saat ini pemilihan tinggal di kota-kota pendukung ibukota mulai melaju seperti daerah Bekasi, Cikarang, dan Tangerang.

Orang-orang yang tinggal di apartemen pun sekarang mencari apartermen dengan desain yang baru, memiliki balkon contohnya karena berada di dalam ruangan sempit terlalu lama tentu saja mereka butuh mencari udara segar dan sinar matahari yang cukup, keluarga multigenerational living juga tentu memiliki kebutuhan baru, mencari rumah yang memiliki banyak kamar mandi dan lain sebagainya.

  • Perubahan rumah tangga

Dengan keadaan lock down yang berbulan -bulan selalu ada kemungkinan perubahan dalam rumah tangga terjadi, akan ada pasangan yang akhirnya memantapkan diri untuk tinggal bersama dan memulai hidup baru, lalu prediksi fenomena baby boom Covid 19, dimana pasangan yang memiliki buah hati saat ini, tentunya mereka akan membutuhkan tempat tinggal baru yan lebih besar, atau memiliki halaman yang  luas.

  • Aktifitas Investor

Dengan terjadinya pandemi, saat ini pasar properti memang mengalami penurunan harga, akan tetapi para investor bisa memanfaatkan hal ini, karena ke depannya setelah keadaan membaik seiring dengan mulai dibagikannya vaksin, optimisme akan bangkitnya sektor properti semakin kuat, para developer pun memiliki strategi bagaimana pasar terus berjalan yang mau tidak mau pun harus melakukan penurunan harga, dan tentunya untuk calon pembeli ini adalah kesempatan besar bagi mereka untuk  bsa memilih rumah impian mereka ketika harga mulai murah.

Dunia properti yang saat ini pun telah menyadari bahwa perubahan di atas terjadi dan para developer pun akan mengatur strategi yang sedemikian rupa untuk terus bertahan. Dengan perubahan yang terjadi anda bisa memilih jenis dan tipe rumah apa yang anda butuhkan, ditambah dengan kebutuhan-kebutuhan baru di tengah pandemi ini.

CEO Indonesia Properti Watch (IPW) Ali Tranghanda menyatakan, sektor properti akan mengalami pemulihan, saat ini merupakan waktu yang tepat untuk pembeli end user maupun investor, karena jika pemerintah telah melakukan vaksinasi, dan pandemi selesai maka, industri properti akan menanjak.

Bagi anda yang sedang meninjau untuk melakukan pembelian rumah baru, tentu saja akan memiliki kriteria tertentu , yang kami percaya akan membantu anda tetap terus berkarya dan berkembang, dan untuk memilih hunian baru yang tepat anda membutuhkan agen properti yang terbaik.

Ray White adalah agen properti yang telah terbukti secara profesional telah membantu banyak pihak mendapatkan properti yang sesuai dengan kriteria, melalui penghargaan bergengsi yang telah didapatkan dari Top Brand Awards  selama 8 tahun berturut- turut. terlihat bahwa dedikasi Ray White Indonesia sebagai pemberi solusi kepada para client kami yang kami hormati dan hargai. Jadi, jangan ragu untuk mendapatkan properti terbaik anda saat ini karena Ray White  memiliki listing properti terlengkap yang anda butuhkan.

 

Dunia Properti? Ray White Solusinya!

Sumber : Ray White, finansialku, industri.kontan, Wikipedia, youtube webinar Ray White 2020

Share